PosRoha.com | Medan, Sebagai upaya dalam mendorong peningkatan usaha khususnya disektor konstruksi, Pemko Medan melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Medan menggelar sosialisasi terkait perizinan dibidang usaha konstruksi di Hotel JW Marriot bintang 5 Kota Medan, Jum’at (27/10/2023).
Acara yang merupakan rangkaian dari kegiatan Medan Investment Forum dan Expo 2023 ini dibuka oleh Wali Kota Medan, Bobby Nasution diwakili Kepala Dinas PMPTSP Kota Medan, Nurbaiti Harahap.
Dihadapan para peserta sosialisasi yang hadir, Nurbaiti menyampaikan Pemko Medan dibawah kepemimpinan Wali Kota Medan, Bobby Nasution terus berupaya memberikan fasilitas bagi para pelaku usaha dalam memenuhi persyaratan perizinannya hingga proses penerbitan. Langkah ini dilakukan agar dapat mendorong peningkatan usaha di kota Medan.
“Sosialisasi yang hari ini digelar ditujukan bagi para pelaku usaha konstruksi. karena selama ini para pelaku usaha ini mengalami hambatan dalam pengurusan perizinan. Jadi Pemko Medan memfasilitasi agar mereka dapat mengetahui bagaimana tata cara pemenuhan persyaratan perizinan,”kata Nurbaiti.
Dengan mengangkat tema “Energy Baru dan Terbarukan’ sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kolaborasi antara Pemko Medan dengan para pelaku usaha sehingga berpengaruh terhadap peningkatan perekonomian di kota Medan.
“Untuk itu mari kita terus memperkuat kolaborasi sehingga kerjasama kita semakin efektif guna mendukung peningkatan dunia usaha di kota Medan,”ajak Nurbaiti. (lamru)

More Stories
Plt Kadis SDABMBK Medan Usulkan Upaya Penanganan Kemacetan di Simpang Titipapan Medan Deli ke DPR RI
41 Puskesmas di Medan Mulai Terapkan Pola BLUD
Macan Asia Medan Kawal Penyegelan Ruko Tanpa PBG di Titi Kuning