PosRoha

Edukasi, Membangun Kebersamaan

H Aulia Rachman Beri Sinyal Tetap Bersedia Wakil Walikota Periode 2024-2029

PosRoha.com | Medan, Wakil Walikota Medan H Aulia Rachman periode 2019-2024 menyerahkan formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Walikota Medan periode 2024-2029 ke kantor DPC Partai Demokrat Kota Medan, Jumat (17/5/2024).

Selain ke Partai Demokrat, Aulia Rahcman mengaku juga sudah dan akan mendaftar ke sejumlah Partai Politik untuk mendapatkan perahu maju Pilkada Kota Medan berikutnya.

Yang menarik, kendati dalam formulir pendaftaran, Aulia Rahman memilih untuk menjadi Walikota Medan namun Dianya memberi sinyal tidak harus mengambil posisi Walikota tetapi betsedia tetap menjadi  Wakil Walikota untuk periode 2024-2029.

Usai menyerahkan formulir pendaftaran di Partai Demokrat, Aulia Rachman ketika ditanya PosRoha.com, apakah dalam pendaftaran untuk maju Pilkada Medan harus mengambil posisi Walikota. Aulia Rahman menjawab diserahkan dan tergantung koalisi Partai untuk menetapkan pasangan Walikota/ Wakilnya.

“Tidak harus mencalonkan Walikota, tetap siap menjadi Wakil Walikota,” sebutnya dengan mimik yang berubah.

Ditegaskan kembali, “Jangan kita paksakan kemauan kita. Semua Allah yang menentukan. Tetap siap menjadi Wakil,” tegas lagi.

Kendati demikian Aulia Rachman tetap mengharap dalam pencalonan Pilkada Medan periode mendatang Partai berkenan mengusungnya dan menempatkan posisinya sebagai Walikota Medan. (lamru)